PROBIN MABA 2016

PROBIN MABA 2016

PROBIN MABA 2016 : Sesi Baru yang Berbeda dengan Tahun Sebelumnya

 

Awal Semester ganjil FKH UB identik dengan diadakannya PROBIN MABA untuk menyambut dan memperkenalkan mahasiswa baru dengan kehidupan kampus. PROBIN MABA kali ini diketuai oleh Febry Sysdityawan Ramadhan dengan tujuan mengubah mind set mahasiswa baru 2016 dari siswa menjadi mahasiswa yang semestinya. Rangkaian acara ini berlangsung selama dua hari yaitu 31 Agustus hingga 1 September 2016 di area FKH UB.

Adapun rundown acara PROBIN MABA 2016 tidak jauh berbeda dengan tahun lalu. Diawali dengan pengondisian 7peserta sebelum GCU di lapangan Gazebo Pasca Sarjana. Kemudian peserta dimobilisasi menuju lapangan gedung A FKH UB, berbaris, dan mengikuti GCU. Setelah GCU, peserta disiapkan untuk apel penyambutan dan penyematan mahasiswa baru. Penyematan dilakukan dengan mengenakan nametag ruangan pada perwakilan peserta oleh pemimpin apel, diikuti oleh seluruh peserta. Peserta segera dimobilisasi ke tenda seusai apel pagi selesai. Sesampainya di tenda, peserta dikondisikan untuk mengikuti pretest. Salah satu yang membedakan PROBIN MABA kali ini dengan tahun lalu yaitu diadakannya Morvit (Morning Vitamin). Morvit merupakan sesi dimana peserta diberikan materi awal berupa motivasi sebelum menjalani rangkaian acara sepanjang hari itu. Selanjutnya pemateri di hari pertama meliputi Prof. Dr. Aulanni’am, DVM, DES yang dimoderatori oleh Eki Bahtiar 8dengan tema Kenali Kampus dan Kolegamu, Prof. Dr. Ir. Hendrawan Soetanto M. Rur.SC yang dimoderatori oleh Bekti Sri Utami dengan tema Attitude, Create a Great Character, Drh. Dyah Ayu Oktavianie yang dimoderatori oleh Rizka Utami Putri  dengan tema Kurikulum, Sistem Pendidikan, dan Peraturan Akademik, Dr, Herawati yang dimoderatori oleh Ratna dengan tema Pelayanan Administrasi Mahasiswa dan Keuangan, dan Dedi Gusra, S. Ag yang dimoderatori oleh Ovianti D. A dengan tema Pengenalan Perpustakaan UB. Dalam setiap pemaparan materi, peserta cukup aktif untuk bertanya.

 

Setelah runtutan pemberian materi selesai, peserta diberikan sesi untuk makan siang yang dilanjutkan dengan

10mentoring bagi peserta yang beragama Islam dan mobilisasi menuju ruangan masing-masing untuk yang beragama non muslim. Sesi lain yang membedakan PROBIN MABA 2016 dengan tahun-tahun sebelumnya yaitu sesi adu argumentasi antar peserta yang dimoderatori oleh Algriawan Bayu. Sesi argumentasi ini mengangkat tema Peran Dokter Hewan dalam isu Stop Sirkus Lumba-Lumba. Masing-masing peserta sangat menghidupi sesi argumentasi tersebut. Mereka sangat antusias dan cukup kritis untuk memberikan pendapat. Seperti biasa di akhir acara peserta dimobilisasi menuju ruang evaluasi setelah mengerjakan posttest. Kemudian peserta disiapkan untuk pulang.

 

11Rangkaian acara di hari kedua diawali dengan kegiatan yang sama seperti hari pertama. Tetapi GCU tidak dilanjutkan dengan apel pagi. Peserta langsung dimobilisasi ke tenda dan dikondisikan untuk mengerjakan pretest, lalu mengikuti Morvit (Morning Vitamin). Adapun pemateri di hari kedua meliputi Dr. Ir. Eddy Sudjarwo, MS yang dimoderatori oleh Dicky Yoga, Drh. Syailin yang dimoderatori ole Ananta Ardi Bagaskara dengan tema 33 Profesi Dokter Hewan, dan Prof. Fachtiyah, M. Kes, Ph. D yang dimoderatori oleh Tia Sundari dengan tema Membentuk Karakter Mahasiswa 3A.

 

Selanjutnya peserta menyaksikan penampilan video profil laboratorium. Sesi lain yang juga membedakan PROBIN 12MABA 2016 dengan tahun-tahun sebelumnya yaitu adanya Tugas Besar Angkatan yaitu peserta diberikan kesempatan untuk menuangkan kreativitasnya, apapun itu, di atas sehelai kain putih yang berukuran cukup luas. Peserta terlihat sangat antusias dalam sesi tersebut. Selanjutnya peserta menyaksikan penampilan video panitia PROBIN MABA 2016. Dalam sesi ini, peserta diberi kejutan oleh kedatangan Rektor Universitas Brawijaya dan jajarannya yang berkunjung ke setiap tempat ospek fakultas diadakan. Peserta pun menyambut kunjungan tersebut dengan senang hati. Seperti biasa peserta kemudian diberi waktu untuk makan siang dilanjutkan dengan mentoring bagi peserta yang beragama Islam dan mobilisasi menuju ruangan masing-masing bagi yang beragama non muslim.

13Sesi yang membedakan hari pertama dengan hari kedua PROBIN MABA yaitu diadakannya Presentasi PKM (Program Kreativitas Mahasiswa) yang proposalnya telah dikumpulkan saat GCU. Adapun bahan presentasi juga telah dikumpulkan kepada divisi ilmiah melalui email yang diberi batas waktu sehari sebelumnya. Rangkaian acara PKM berjalan dengan baik dengan antusias peserta yang juga tidak kalah dengan sesi-sesi sebelumnya.

 

 

 

Setelah peserta dimobilisasi kembali ke tenda,  Acara selanjutnya yaitu mobilisasi peserta menuju ruang evaluasi setelah selesai mengerjakan posttest. Lalu peserta dimobilisasi menuju lapangan gedung A untuk mengikuti apel penutupan PROBIN MABA 2016 dilanjutkan dengan pelepasan nametag ruangan pada perwakilan peserta oleh pemimpin apel diikuti oleh seluruh peserta. Sebelum dipulangkan, pemenang PKM untuk setiap ruangan diumumkan dilanjutkan dengan pemberian sertifikat bagi pemenang. Peserta kemudian dipimpin untuk menyerukan jargon FKH UB dengan pengibaran bendera Laskar Panji Ungu di depan gedung A FKH UB. Setelah itu peserta pun pulang bersamaan dengan berakhirnya rangkaian acara PROBIN MABA 2016.

14

***

Leave a Reply